Mata Kuliah Morfogenesis Tumbuhan (2 SKS)

Deskripsi Mata Kuliah :

Matakuliah ini membahas tentang perkembangan struktur organ tumbuhan, struktur dan dinamika apeks pucuk, embriogenesis, faktor-faktor yang mempengaruhi morfogenesis pada tumbuhan, faktor-faktor morfogenetik, dan pertumbuhan abnormal pada tumbuhan. Matakuliah ini disajikan melalui diskusi dan tugas observasi serta penelitian sederhana memanfaatkan teknologi informasi terkini, yang berpijak dari fenomena morfogenesis di sekitar dan hasil-hasil penelitian yang relevan. Di akhir perkuliahan mahasiswa menguasai pengetahuan terkait konsep morfogenesis tumbuhan sekaligus memiliki keterampilan penyelesaian masalah yang relevan.

Capaian Mata Kuliah :

1. Menunjukkan sikap bertanggung jawab, cerdas, mandiri dan jujur selama mengikuti perkuliahan morfogenesis tumbuhan.

2. Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam konteks pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora yang sesuai dengan bidang Pendidikan Biologi.

3. Menguasai konsep perkembangan struktur dan dinamika apeks pucuk, embriogenesis, faktor-faktor yang mempengaruhi morfogenesis pada tumbuhan, faktor-faktor morfogenetik, dan pertumbuhan abnormal pada tumbuhan.

4. Menganalisis dan menjelaskan secara ilmiah fenomena morfogenesis tumbuhan yang dipengaruhi oleh faktor internal maupun eksternal.

5. Mengkomunikasikan hasil kajian / penelitian tentang fenomena struktur pada tumbuhan yang dipengaruhi oleh berbagai faktor.

Sumber Rujukan :
  • Ashraf, M., Ozturk, M., Ahmad, M.S.A. 2010. Plant Adaptation and Phytoremediation . New York: Springer.
  • Cutler, D.F., Botha, C.E.J., Stevenson, D.W. 2007. Plant Anatomy An Applied Approach . Australia: Blackwell Publishing.
  • Kader, J. and Delseny, M. 2010. Botanical Research, Volume 55 . London: Elsevier Ltd.
  • Steeve, T.A. and Sussex, I.M. 1994. Pattern in Plant Development . New York: Cambridge University Press

© 2024. Develop BY PPTIx UNESA TEAM