Mata Kuliah Merencana Konstruksi Bangunan Baja (2 SKS)

Deskripsi Mata Kuliah :

Merencanakan bangunan industri atau gudang dari konstruksi baja secara lengkap meliputi perencanaan profil baja yang digunakan, perencanaan beban yang bekerja, perhitungan analisis struktur dengan menggunakan bantuan software aplikasi teknik sipil (SAP dan lain-lain) dan gambar perencanaan bangunan serta gambar detailnya.


Capaian Mata Kuliah :
  1. Mahasiswa memiliki moral, etika, dan kepribadian yang baik di dalam menyelesaikan tugasnya merencana konstruksi bangunan baja untuk industri atau gudang.
  2. Mahasiswa mampu merancang pekerjaan ketekniksipilan sesuai dengan kaidah-kaidah keilmuan dengan bijaksana dan dapat mampu menggunakan software untuk menyelesaian tugas merencana konstruksi bangunan baja untuk industri atau gudang.
  3. Mahasiswa menguasai dan mampu merencana konstruksi bangunan baja untuk industri atau gudang sebagai bekal dalam menghadapi dunia pekerjaan dan masyarakat.
  4. Mahasiswa mampu merencanakan dan mengorganisasi pekerjaan merencana konstruksi bangunan baja untuk industri atau gudang agar berjalan dengan lancar dan terselesaikan tepat waktu.
Sumber Rujukan :
  1. Segui, William T. 2007. Steel Design. Canada: Thomson.
  2. McCormac, Jack C. 2008. Structural Steel Design.United States of America: Pearson International Edition.
  3. Lam, Dennis, etc. 2004. Structural Steel Work
  4. Cahyaka, Hendra Wahyu dan Irfan, Achmad. Gambar Teknik II. Buku Ajar Teknik Sipil UNESA.
  5. Sugihardjo, R. Gambar-Gambar Ilmu Bangunan. Yogyakarta: Sugihardjo.
  6. Setiawan, Agus. 2002. Perencanaan Struktur Bajadengan Metode LRFD (Berdasarkan SNI 03-1729-2002). Jakarta: Erlangga.
  7. NT, Suyono. 2007. Peraturan Pembebanan Indoensia untuk Gedung. Jakarta: Dinas PU.
  8. SNI-03-1729. 2002. Tata Cara Perencanaan Struktur Baja Untuk Bangunan Gedung.

© 2024. Develop BY PPTIx UNESA TEAM