Mata Kuliah Keamanan Jaringan Komputer (3 SKS)

Deskripsi Mata Kuliah :
Mata kuliah Keamanan Jaringan Komputer mengajarkan konsep dasar keamanan jaringan komunikasi, aspek-aspek keamanan, kemungkinan ancaman dan serangan terhadap keamanan jaringan, dasar-dasar kriptografi, dan mekanisme keamanan jaringan seperti perlindungan host, firewall, IDS, VPN tool dan software yang dibutuhkan.
Capaian Mata Kuliah :
  • Menguasai konsep dasar jaringan komputer dan penggunaan jaringan.
  • Mengetahui hal-hal yang dapat memberikan ancaman terhadap jaringan.
  • Mengetahui ciri-ciri jaringan yang sudah terkena serangan.
  • Dapat menjelaskan konsep kriptografi secara umum.
  • Mengetahui hal-hal yang perlu dimonitor dalam jaringan.
Sumber Rujukan :
  • William Stallings. 2017. Cryptography and Network Security Principles and Practice Seventh Edition Global Edition. Pearson.
  • William Stallings. 2017. Network Security Essentials : Applications and Standards Sixth edition Global edition. Pearson
  • Joseph Migga Kizza. 2020. Guide to Computer Network Security Fifth Edition. Springer.

© 2024. Develop BY PPTIx UNESA TEAM